Pada tanggal 12 September 2023, Jurusan Kebidanan Prodi Profesi Bidan Poltekkes Kemenkes Palembang (Polkesbang) Menyelenggarakan Pembekalan Praktek Klinik Stase 1 dan 2 untuk Mahasiswi Profesi bidan Poltekkes Kemenkes Palembang Kolaborasi dengan Dinas Kesehatan Palembang. Acara ini diadakan secara luring di Gedung Serbaguna Poltekkes Kemenkes Palembang mulai pukul 08.00 Sampai 10.00 WIB.

Acara ini mengundang Dinas Kesehatan dengan 2 pemateri yaitu ibu Winda Dwi Puspa, SST., MKM dan ibu Yolanita.S.SKM., MSC.Ph. Pembukaan acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan yang diwakili oleh ibu Sri Yulianingsih, SKM., M.Kes, Ibu Eprila, S.ST, M.Keb (Ka.Prodi Sarjana Terapan dan Pendidikan Profesi Bidan), ibu Kharisma Virgian, S.ST, M.Keb, Ibu Aprilina, SST, M.Keb, Ibu Wilma, SST, M.Kes dan Ibu Asri NoviyantI, M.Keb. Acara ini diikuti oleh seluruh Mahasiswi Prodi Pendidikan Profesi Bidan Poltekkes Kemenkes Palembang Semester I sebanyak 80 (delapan puluh) orang).

Acara dimulai dengan kata sambutan dari Ka.Prodi Sarjana Terapan dan Pendidikan Profesi Bidan, Ibu Eprila, S.ST, M.Keb yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dan arahan dari Kepala Dinas Kesehatan yang diwakili oleh Ibu Sri Yulianingsih, SKM., M.Kes. Selanjutnya materi yang disampaikan dalam acara ini yaitu Kesehatan Reproduksi Calon Pengantin oleh Ibu Winda Dwi Puspa, SST., MKM sebagai pembicara pertama. Kemudian, ibu Yolanita.S.SKM., MSc.Ph sebagai pembicara kedua untuk menyampaikan materi mengenai Panduan Penulisan Laporan Akhir Pratikum Kebidanan.

Stase I yaitu Praktik Asuhan Kebidanan Holistik Pada Remaja Dan Pra Nikah dilaksanakan selama 2 minggu mulai tanggal 12 – 25 September 2023 dan Stase II yaitu Praktik Asuhan Kebidanan Holistik Pada Masa Pra Konsepsi Dan Perencanaan Kehamilan Sehat dilaksanakan selama 2 minggu juga mulai 26 September – 07 Oktober 2023 , waktu dinas disesuaikan dengan kegiatan di lahan praktik.

Tujuan dilaksanakannya pembekalan ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswi terkait tugas dan kewajibannya ketika berada di Lahan masing-masing. Selamat berjuang mahasiswi Prodi Pendidikan Profesi Polkesbang Semester I dan tetap semangat menjalankan Praktek Klinik Stase 1 dan 2 -Nya. Semoga mendapatkan pengalaman dan ilmu yang bermanfaat dan juga berguna nantinya di masa yang akan datang.

Leave a Comment

five × three =